Selasa, 30 Oktober 2012

Membuat daftar isi pada Blogspot

Blog yang baik adalah blog yang terstruktur, mulai dari sitemap, tampilan dan menu-menu utama yang lengkap dengan tujuan agar visitor atau pengunjung yang datang tau semua isi konten dan mereka merasa nyaman untuk berlama-lama berada di blog anda.

Memang jika anda menggunakan blogspot terasa sulit untuk mewujudkan itu semua. Salah satu cara mewujudkan itu semua anda dapat membuat sebuah page atau halaman baru yang berisi daftar isi, daftar isi ini  berisi seluruh postingan anda. Daftar isi ini memiliki fitur yang baik :
  1. Daftar isi ini akan menyesuaikan urutan posting atau konten berdasarkan kategori secara ascending (terurut dari A-Z).
  2. Daftar isi ini akan memberikan tanda berupa tulisan "New" pada postingan atau konten terbaru.
Pembuatan daftar isi ini memang sudah tidak asiing yaitu mengambil source dari feed. dan terimakasih kepada situs http://www.antigaptek.com/ (mungkin terlebih kepada adminnya) yang sudah berbaik hati untuk membagikan ilmu dan source code dari javascriptnya.

Cara membuat daftar isi pada Blogspot

  1. Yang pertama pastinya anda harus login dahulu ke akun blogger anda.
  2. Lalu anda buat page baru (untuk tampilan dashboard baru : pilih menu Page > New Page).
  3. Anda ubah format view postingan menjadi HTML (klik tombol bertuliskan HTML di sebelah kiri atas).
  4. Kemudian anda ketikan script seperti dibawah ini :
     <script src="https://sites.google.com/site/antigaptekjs/javacript/daftarisi.js"></script><script src="http://BLOGANDA.blogspot.com/feeds/posts/default?max-results=9999&amp;alt=json-in-script&amp;callback=loadtoc"></script>  
  5. Setelah kode diatas sudah anda masukan, anda ganti tulisan BLOGANDA pada kode tersebut dengan nama dari domain blog anda. 
  6. Kemudian anda publish halaman tersebut (atau anda bisa melihat tampilanya di preview terlebih dahulu).
Untuk melihat contohnya secara langsung anda dapat melihatnya dsini. Semoga tutorial ini bermanfaat dan semoga blog anda semakin sering dikunjungi (increase pageview) :).
Jika anda merasa kesulitan, anda dapat bertanya dikotak komentar di bawah ini. Terimakasih :) 


0 comments:

Posting Komentar