Rabu, 27 Juli 2011

Published Rabu, Juli 27, 2011 by with 0 comment

Mewarnai Gambar pada Flash

Cara mewarnai gambar pada flash tidak ada bedenya dengan program-program lain seperti paint ataupun photoshop yaitu dengan mengunakan Paint Bucket tool ( yang mempunyai icon seperti ember cat).
Namun dalam flash mempunyai 4 jenis warna yaitu :
  • Solid
  • Linier
  • Radial
  • Bitmap
Untuk pengaturan warna kita gunakan panel Color yang pada umumnya ada di sebelah kanan. Kita akan membahasnya satu persatu :

1. Solid

Warna solid adalah warna biasa seperti layaknya pewarnaan pada program paint contohnya :


Pada panel color pilih type solid. Pengaturan pada panel color seperti di bawah ini :


2. Linier 
Warna linier atau biasa disebut gradient dapat dilakukan pula dalam flash. Contohnya seperti dibawah ini :


Pada panel color pilih type solid. Klik pada drager warna dan pilih warna yang diinginkan. Sorot bar warna yang berbenntuk persegi panjang hingga pada cursor terdapat sombol '+', lalu klik maka akan membentuk drager yang baru, Dengan drager yang baru tadi pilih warna yang kedua. Anda dapat menambah warna  sebanyak yang anda mau. Pengaturan pada panel color untuk gambar diatas adalah seperti di bawah ini :


3. Radial
Warna radial hampir sama seperti warna pada linier,  bedanya hanya pada radial warna akan membentuk seperti sebuah lingkaran. Contohnya seperti di bawah ini :


Pada panel color pilih type radial. setelah itu caranya sama saja dalam mengatur warna pada linier. Pengaturan  panel color pada gambar diatas adalah seperti dibawah ini 


4. Bitmap
Untuk warna yang satu ini sangat menarik. Yang satu ini bisa disebut bukanlah warna karena kita seperti menuangkan sebuah gambar pada object flash. Langsung saja lihat contoh di bawah ini :


Pada panel color pilih type bitmap. pilih import kemudain akan muncul windows untuk brows file gambar yang akan digunakan. setelah itu pilih gambar tadi (yang tadi anda pilih) pada kotak kecil pada panel color. Pengaturan panel color pada gambar diatasa adalah seperti dibawah ini :


Semoga tutorial ini bermanfaat ....

Protected by Copyscape Plagiarism Checker
Perhatian : Tutorial ini di proteksi oleh copyscape, bila ingin mengcopy tutorial ini, harap disertai dengan link sumber tutorial ini.

0 comments:

Posting Komentar