Rabu, 27 Juli 2011

Published Rabu, Juli 27, 2011 by with 0 comment

Movie Clip Mengikuti Mouse (Flash)

Jika melihat postingan sebelumnya sarasa ganjil jika kita membuat lebah tapi ternyata tidak bisa kita gunakan hee.... Maka dari itu sekarang saya akan mencoba menggerakan movie clip sesuai dengan pergerakan mouse.


Yang pertama harus di sediakan adalah movie clip lebah yang sudah dibuat pada postingan yang lalu. Jika ada yang belum pernah baca atau buat coba klik disini. Jika sudah selesai ikuti langkah dibawah ini :

1. Klik movie clip lebah, lihat bagian properti ada text field dengan tulisan <Instance Name>, ganti dengan nama movie clip lebah tadi (nama terserah anda). Jika text field tersebut tidak muncul berarti lebah anda masih berupa graphic, jika itu benar ubah menjadi movie clip dengan cara menekan F8.
2. Buat layer baru (ini bertujaun agar pada pembuatan aplikasi yang rumit penempatan movieclip dan script tidak tercampur aduk dan akan menyebabkan sulitnya menemukan script yang kita cari). Klik pada frame pertama dan tuliskan script seperti dbawah ini :
onEnterFrame = function () {
var jalanx = _xmouse-namaMovie_clip._x;
var jalany = _ymouse-namaMovie_clip._y;
namaMovie_clip._x += jalanx /5;
namaMovie_clip._y += jalany /5;
}
3. Ganti tulisan namaMovie_clip dengan nama movieclip yang anda buat.
4. Jika dijalankan akan tampak seperti dibawah ini :

Jika dijalankan akan tampak seperti dibawah ini :


Jika ingin menghilangkan pointer mouse ketikan script ini :

Mouse.hide()

Jika anda belum paham silahkan download file fla nya pada link di bawah ini :

http://www.4shared.com/file/57L8RkxG/lebah_mouse.html


Protected by Copyscape Plagiarism Checker
Perhatian : Tutorial ini di proteksi oleh copyscape, bila ingin mengcopy tutorial ini, harap disertai dengan link sumber tutorial ini.

0 comments:

Posting Komentar